Institut STIAMI dan PT. Jakarta Tourisindo (Perseroda) Sepakat Bangun Kemitraan Strategis di Sektor Pariwisata


Jakarta, 22 November 2024 – Institut STIAMI dan PT. Jakarta Tourisindo (Perseroda) resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk memperkuat kolaborasi di bidang pendidikan, pariwisata, dan pengembangan sumber daya manusia. Acara penandatanganan MoU ini berlangsung di The Tavia Heritage Hotel, dengan dihadiri oleh para pemangku kepentingan dari kedua institusi.

Acara ini menandai dimulainya kemitraan strategis antara kedua pihak dalam rangka mendukung visi dan misi masing-masing, yaitu untuk meningkatkan kualitas pendidikan serta memajukan industri pariwisata di Jakarta dan Indonesia secara keseluruhan. Penandatanganan MoU ini juga diharapkan dapat menciptakan peluang baru dalam hal riset, pelatihan, dan pengembangan kapasitas sumber daya manusia di sektor pariwisata.

Prof. Dr. Sylviana Murni., S.H., M.Si Rektor Institut STIAMI, dalam sambutannya menyampaikan, “Kami sangat antusias dengan penandatanganan MoU ini karena ini merupakan langkah penting dalam mempererat hubungan antara dunia pendidikan dan industri. Kami berharap, melalui kerjasama ini, mahasiswa kami dapat memperoleh pengalaman langsung di lapangan yang sangat relevan dengan perkembangan industri pariwisata di Indonesia.”

Sementara itu, Direktur Utama PT. Jakarta Tourisindo (Perseroda), Bapak Yunn Bali Mohammad Yusuf, juga menyatakan, “Kemitraan ini sejalan dengan komitmen kami untuk mengembangkan industri pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan di Jakarta. Kami percaya bahwa kolaborasi dengan Institut STIAMI akan membawa dampak positif bagi pengembangan kompetensi sumber daya manusia di sektor pariwisata, yang pada gilirannya akan mendukung pertumbuhan sektor ini.”

Melalui kerja sama ini, kedua institusi berharap dapat berkontribusi dalam meningkatkan daya saing Indonesia di kancah global, khususnya di sektor pariwisata. Selain itu, diharapkan pula dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan ekosistem pendidikan yang lebih relevan dan adaptif dengan kebutuhan industri masa kini.

Kerja sama ini diharapkan menjadi langkah awal yang dapat mendorong kolaborasi lebih lanjut antara sektor pendidikan dan industri pariwisata di Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Hotline PR Insitut STIAMI : +62 851-2104-2427
Website : www.stiami.ac.id