JAKARTA, Institut STIAMI mengadakan kegiatan silahturahmi dan penandatanganan MoU dengan Ikatan Kekeluargaan Mahasiswa/Pelajar Indonesia Sulawesi Selatan (IKAMI Sulsel). Kegiatan ini di selenggarakan pada hari Kamis, 30 Maret 2023 di Ruang Aula Kampus Pusat Institut STIAMI.
Dalam kegiatan ini di hadiri oleh Rektor Institut STIAMI Bapak Prof. Wahyudin Latunreng, M.M. dan Wakil Rektor Non-Akademik Dr. Hartono S.E, M.M. Adapun perwakilan dari IKAMI Sulsel dihadiri oleh Muh.Ridha Ramli, S.E., M.Ikom. selaku Bendahara Umum PB IKAMI Sulsel.
Tujuan kegiatan ini yaitu untuk memperkenalkan dan memotivasi mahasiswa atau pelajar Sulawesi Selatan untuk melanjutkan studi di Institut STIAMI. Institut STIAMI juga memberikan berbagai penawaran dan beasiswa bagi anggota IKAMI Sulsel yang berminat untuk melanjutkan studi di Institut STIAMI.
Pada kegiatan tersebut Bapak Prof. Wahyudin Latunreng menyampaikan bahwa Institut STIAMI selalu terbuka untuk menerima mahasiswa dari berbagai daerah tanpa adanya diskriminasi. Dengan adanya kerjasama ini diharapkan akan lebih banyak pelajar atau mahasiswa Sulawesi Selatan di Institut STIAMI.
Dokumentasi Kegiatan:
https://drive.google.com/drive/folders/1QYg-PHHmZlRqKQgfxYw92F27ugGffbtp