Institut Stiami Raih Juara Ii Teks Orasi Dalam Festival Pajak 2017 Universitas Bunda Mulia


Jakarta – STIAMINEWS – Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi (HIMA ACCASIA) Universitas Bunda Mulia bekerja sama dengan Tax Center Universitas Bunda Mulia dan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Jakarta Utara akan mengadakan kegiatan Festival Pajak 2017 yang bertempat di The UBM Grand Auditorium (TUGA) pada hari Rabu, 27 September 2017.

Kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata kerja sama yang sudah terjalin antara Kanwil DJP Jakarta Utara dan Tax Center UBM semenjak tahun 2013 sebagai sarana untuk melakukan sosialisasi pajak kepada calon wajib pajak di masa mendatang. Dengan mengusung  tema “Peranan Perguruan Tinggi dalam Meningkatkan Kesadaran Pajak Masyarakat”, kegiatan ini akan diseleggarakan mulai pukul 07.00 – 15.00 WIB. Kegiatan yang diselenggarakan dalam event ini diantaranya sosialisasi perpajakan dan juga lomba tingkat nasional mulai dari tes tertulis, cerdas cermat, dan orasi depat.

Lomba Perpajakan Nasional diikuti oleh 67 team peserta dari 29 Perguruan Tinggi yang tersebar dari beberapa provinsi di Indonesia. Institut STIAMI mengirimkan 3 Tim perwakilan :

A.      Perwakilan Kampus Vokasi :

Tim 1 : M.Rifqi Setiawan, Anisa Nuraini, Clara Regita Eldiyana

Tim 2 : Nofrizal Surya Putra Perdana, Fitriah, Virna Widyastuti

Tim 3 : Aufi Tsania Halim, Khairani, Nofrida Sitorus

B.      Perwakilan Institut STIAMI S1 Pusat :

Tim 1 : Nabilah Rahmawati, Wahyu Anggraeni, Ririt Aningtias

Tim 2 : Kiki Astiarah, Ikhsanul Marwah, Feren Maulana

Tim 3 : Ragilia Ikayuningsih, Fauziah Normala, Ninda Eka Savitri

C.      Perwakilan Institut STIAMI Bekasi

Tim 1 : Wiwin Eka Yulianita, Kesnia Linda Aningtyas, Reza Kurnia Putra

Tim 2 : Ade Priangung Pangestu, Ayu Fitria Andarani, Moch Gusti Rifky

Tim 3 : Dian Kurnia Wati, Nony dwie Wahyuningsih, Safira Pratiwi

 

Sedangkan Seminar Perpajakan akan diikuti oleh ± 900 peserta yang terdiri dari mahasiswa Perguruan Tinggi baik mahasiswa Universitas Bunda Mulia maupun dari Mahasiswa eksternal Perguruan Tinggi lainnya. Institut STIAMI meraih juara 2 dalam lomba teks orasi yang diwakili oleh Tim 3 Vokasi. (Selvi)