Jakarta, 27 September 2024 – Institut STIAMI secara resmi mengumumkan kembali tahap dua ke Lulusan KIP Kuliah secara Administrasi sebanyak 35 mahasiswa baru, sehingg total keseluruhan menajdi 179 mahasiswa baru sebagai penerima Bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Ketua Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), Dr. Diana Prihadini, S.Sos., MA, yang mengucapkan selamat kepada para mahasiswa terpilih.
Dalam pengumumannya, Dr. Diana menegaskan bahwa para penerima KIP-Kuliah diharapkan segera menghubungi bagian Penerimaan Mahasiswa Baru sesuai dengan lokasi kampus yang dipilih untuk memperoleh akses Single Sign-On (SSO) Institut STIAMI. "Ini merupakan langkah penting agar mereka dapat memulai proses perkuliahan dengan lancar," ungkap Dr. Diana.
Bagi mahasiswa yang belum tercantum dalam daftar penerima, Institut STIAMI tetap memberikan peluang untuk melanjutkan perkuliahan. Calon mahasiswa dapat melakukan pendaftaran dengan membayar Rp. 300.000,- dan registrasi sebesar Rp. 1.000.000,-. Pihak kampus menjamin bahwa jika mahasiswa tersebut diterima dalam program KIP-Kuliah, biaya pendaftaran dan registrasi tersebut akan dikembalikan sepenuhnya.
Lebih lanjut, bagi mahasiswa yang tidak berhasil mendapatkan bantuan KIP-Kuliah, Institut STIAMI juga menawarkan Beasiswa Yayasan Ilomata (BYI) sebagai alternatif. Rincian lebih lanjut mengenai beasiswa ini dapat diakses dalam pengumuman berikutnya.
Dr. Diana juga mengingatkan bahwa periode pengumuman KIP-Kuliah akan berakhir pada 30 Oktober 2024. Mahasiswa yang membutuhkan informasi lebih lanjut terkait proses ini dapat menghubungi tim Penerimaan Mahasiswa Baru melalui kontak yang telah disediakan.
Dengan adanya program KIP-Kuliah ini, diharapkan semakin banyak mahasiswa yang mendapatkan kesempatan untuk melanjutkan pendidikan tinggi tanpa terbebani oleh masalah finansial. Institut STIAMI sendiri terus berkomitmen mendukung akses pendidikan yang inklusif dan merata.
Nama-nama penerima KIP-Kuliah dapat diakses melalui tautan berikut: https://s.id/Pengumuman_KIPK_InstitutSTIAMI_Tahap2
---
Kontak Informasi:
Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Institut STIAMI
081219016889
Penulis: Suyaka Rendhy
Editor: Humas Institut STIAMI