Isfc Adakan Kompetisi Futsal Antar Sivitas Akademika Institut Stiami


Jakarta – STIAMINEWS – Institut STIAMI Football Club (ISFC) pada hari Sabtu – Minggu, 8 – 9 April 2017 berlokasi di Lapangan Futsal Noorma Cakung Jakarta Timur mengadakan kegiatan rutin tiap tahun yaitu Kompetisi Futsal Antar Sivitas Akademika Institut STIAMI, peserta yang berasal dari Mahasiswa, Alumni, Dosen dan Manajemen Institut STIAMI terdapat 24 Tim Futsal yang terdaftar dan dibagi menjadi 6 Group. Dengan sistem kualifikasi group, setiap tim bertanding untuk menjadi Juara dan Runner Up Group untuk bisa menembus ke babak sistem gugur perdelapan final dan seterusnya hingga ke final yang diadakan di hari kedua.

Dihari pertama kompetisi futsal ini dibuka dengan beberapa sambutan, penjelasan sistem pertandingan dan pengenalan beberapa tim. Sdr. Ahmad Ariyanto selaku Ketua ISFC memberikan sambutan menjelaskan tujuan diadakannya kompetisi ini adalah sebagai media silaturahmi seluruh sivitas akademika Institut STIAMI dari mahasiswa, alumni, dosen bahkann manajemen, Ariyanto juga melaporkan jumlah tim yang bertanding dan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak  yang telah mendukung hingga terselenggaranya kompetisi ini. Dan Selanjutnya Sdr. Ragil selaku Senior ISFC memberikan semangat untuk bertanding dengan tetap menjunjung tinggi sportifitas.

Hari pertama dilangsungkan lebih dari 20 pertandingan berlangsung yang dipimpin oleh wasit yang professional. Suasana yang sangat meriah dengan teriakan dan tepukan tangan dari supporter yang hadir dari masing – masing tim. Babak kualifikaasi group masih berlanjut di hari kedua, setelah mendapat juara dan runner up masing – masing group, dilanjutkan dengan babak perdelapan final dan sampai final dengan sistem gugur.

Final mempertemukan antara tim Goblin FC melawan tim Ewako 16  FC yang dilangsungkan malam hari. Dan berikut adalah daftar pemenang kompetisi futsal tahun ini :

Juara I : Ewako 16  FC

Juara II : Goblin FC

Juara III : History FC

Top Scorer : Ghanang Yudho

Selamat untuk para juara, terus kompak dan berprestasi dan selalu junjung sportifitas. (Irfan7oy)