Koperasi Mahasiswa (KOPMA) Institut STIAMI mengadakan seminar dengan tema "Meningkatkan Daya Saing dan Jiwa Wirausaha Muda", dalam rangka memperingati Harlah KOPMA yang ke-18 di Aula Kampus Pusat Institut STIAMI Jakarta (6/1). Dengan pembicara yaitu Angga Bhakti Khusuma (KOPINDO). Acara ini juga dihadiri oleh Dr. Hasim A Abdullah MM (Pembina KOPMA).
"Kecintaan rakyat akan produk di negara Indonesia sangat kurang , hal ini disebabkan produk dari luar negeri dianggap lebih berkualitas dan lebih baik, dibandingnan produk dalam negeri. Sehingga Indonesia tidak mempunyai daya saing" kata Angga. Dan menurut Dr. Hasim "Jangan takut bermimpi , karena dengan mimpi, kita akan berhasil kedepannya. Dan jangan berfikir peluang, tapi harus berfikir untuk kesempatan kedepannya, karena Indonesia masih kosong oleh orang-orang Entrepreneur sebagai tangga untuk menuju kesuksesan".
Menurut Ketua Pelaksana Seminar Harlah KOPMA "Tujuan pembentukan koperasi di Indonesia yaitu memajukan kesejahteraan anggota, memajukan kesejahteraan masyarakat dan membangun tatanan ekonomi nasional. Ketiga tujuan tersebut saling berkaitan. Dengan adanya koperasi kebutuhan para anggota dapat diperoleh di koperasi. Dengan terpenuhinya kebutuhan anggota maka semakin meningkat pula kesejahteraan anggota koperasi. Dengan memajukan kesejahteraan anggotanya berarti koperasi juga dapat memajukan kesejahteraan masyarakat dan memajukan tatanan ekonomi nasional. Dan koperasi bermanfaat bagi anggotanya".
(Mur&Aq)