Mahasiswa Institut STIAMI Lulus Seleksi dan Diterima di Program Magang Studi Independen Bersertifikat MBKM Batch 2


STIAMI NEWS- Institut STIAMI mengucapkan Selamat dan Sukses kepada 10 Mahasiswa Institut Ilmu Sosial dan Manajemen STIAMI pada tanggal 10 Maret 2022 yang telah Lulus Seleksi dan diterima di Program Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Tahun 2022 Batch 2.

Program Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) merupakan salah satu program utama Kemendikbudristek yang ditawarkan kepada mahasiswa melalui Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Berikut ini adalah rincian nama-nama dan penempatan magang para mahasiswa Institut STIAMI.

-Mahasiswa Program Studi Administrasi Bisnis :

1. Ira Afril Liyanti (Binar Academy)

2. Putri Wahtuti (Power Commerce Asia)

3. Chairul Anwar (PT. Telkom Indonesia, Tbk)

4. Sekar Andini Saraswaty (PT. Telkom Indonesia, Tbk)

5. Diah Farahdhila (PT MMS Group Indonesia)

-Mahasiswa Program Studi Administrasi Publik :

1. Masduri (Power Commerce Asia)

-Mahasiswa Program Studi Manajemen Komunikasi :

1. Agus Gustiyani (PT. Telkom Indonesia, Tbk)

-Mahasiswa Program Studi Manajemen Logistik :

1. Muhammad Alfarizi (Yayasan Anak Bangsa Bisa)

2. Nico Aria Palesca (Power Commerce Asia)

3. Aminatul Hidayah (Zenius Education)

Untuk nama-nama Mahasiswa diatas, semoga dapat menjalankan program magang dengan baik dan lancar serta bisa beradaptasi dengan lingkungan kerja yang ada. Magang Bersertifikat memberi mahasiswa kesempatan mendapatkan pengalaman kerja di Dunia Industri atau Dunia Profesi nyata selama 1-2 semester. Dengan pembelajaran langsung di tempat kerja mitra magang, mahasiswa akan mendapatkan hard skill dan soft skill agar mahasiswa makin mantap memasuki dunia kerja dan karir.

Adapun studi independen bersertifikat bertujuan untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas diluar kelas perkuliahan namun tetap diakui sebagai bagian dari perkuliahan.