Tingkatkan Kualitas Kabag Stiami Adakan Training


Jakarta, Untuk kesekian kalinya Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Mandala Indonesia (STIAMI) mengadakan pelatihan. Beberapa bulan lalu STIAMI pun mengadakan pendidikan dan pelatihan untuk staff demi meningkatkan kualitas pelayanan kepada mahasiswa, dosen, dan sesama karyawan itu sendiri.

Pada Kamis,13 Februari 2014 kali ini, pelatihan dan pendidikan ditunjukan kepada kepala bagian (Kabag) dan Kepala Sub Bagian (Kasubag). Pelatihan kali ini menghadirkan trainer dari Leadership Management International (LMI Indonesia) Andy Sutedja yang juga merupakan master licensee dari LMI Indonesia itu sendiri.

Pelatihan ini menurut Wakil Ketua II ( Waka II) Ardiansyah, SE, mengatakan bahwa kegiatan seperti ini akan terus dilakukan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam memimpin terutama memimpin dibidangnya masing-masing. “ agar suapaya para kabag dan kasubag lebih termotivasi dan memiliki kemampuan memimpin yang baik, terutama memimpin dibidangnya masing-masing” ujarnya disela-sela pelatihan.

Ia juga menambahkan bahwa ini merupakan bagian dari mengembangkan jiwa kepemimpinan para kabag dan kasubag, serta agar nantinya para pimpinan dari setiap bidang ini bisa menciptakan kader-kader pemimpin berikutnya. “ yang cukup penting dari pelatihan ini, ialah agar para kabag dan kasubag bisa menciptakan kader pemimpin berikutnya” tandasnya.

Ardiansyah juga menuturkan pelatihan ini nantinya bisa menjadi acuan dari setiap bidang agar memudahkan  goal setting setiap bidang dapat tercapai dengan baik. (one/Humas/CS)