Ui Annual Athletic Championship, Mahasiswa Institut Stiami Raih 2 Gelar Juara


Jakarta – STIAMINEWS – Sumpah Pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia . Dalam memperingati hari sumpah pemuda yang merupakan suatu kebangkitan nasional di Indonesia dimana peristiwa tersebutmenjadi awal dari kesadaran pemuda Indonesia untuk bergerak bersama dan menciptakan perubahan. Momentum ini harus dimanfaatkan untuk membuktikan bahwa pemuda Indonesia memiliki kekuatan untuk membangun bangsa dengan cara mereka yang khas, salah satu cara yang dapat dilakukan kita sebagai warga negara terutama para pemuda untuk membangun bangsa dan negara pada masa sekarang ini adalah dengan menorehkan prestasi dalam bidang olahraga baik dalam level lokal, nasional maupun internasional. Untuk itu Universitas Indonesia mengadakan UI ANNUAL ATHLETIC CHAMPIONSHIP. Kompetisi yang diadakan oleh 'UI Track and Field' ini merupakan acara tahunan yang mengundang Universitas se-Jawa untuk mengikuti perlombaan atletik dengan berbagai kategori, berikut perlombaan yang akan di laksanakan: . Track ? 100 m ? 200 m ? 400 m ? 800 m ? 1500 m ? 4 x 100 m ? 4 x 400 m ? 5K run . Field ? Tolak Peluru ? Lompat jauh

Ada 2 mahasiswa Institut STIAMI yang merupakan atlit lari tidak membuang kesempatan untuk berpartisipasi pada acara yang berlangsung pada hari Sabtu, 28 Oktober 2017.  Dengan mewakili 2 cabang lari putri dalam 800 m dan 1500 m, Institut STIAMI patut berbangga karena Jolanda Adella Usmany, mahasiswa semester 5  jurusan Administrasi  Publik  konsentrasi  perpajakan mendapat juara 1 untuk kategori  lari  putri dengan track 1500 m dan Prisilia Magdalena Nggisi, semester jurusan Administrasi  Publik  konsentrasi  perpajakan mendapat Juara 3 untuk kategori lari putri dengan track 800 m. Acara ditutup dengan pembagian hadiah dimana pemenang mendapat  sertifikat, mendali hingga uang pembinaan. (Selvi)